Dua tim besar asal Inggris dan Italia akan bertemu satu sama lain. Tottenham Hotspur akan melakukan laga persahabatan melawan AS Roma. Tottenham Hotspur yang baru saja menyelesaikan tur Korea Selatan mereka akan bertemu dengan AS Roma di Stadion Sammy Ofer, Israel.
Pertandingan akan berlangsung pada hari Minggu (31/07/2022) pukul 01.15 WIB. Siapakah kira-kira yang akan memenangkan pertandingan kali ini?
Kondisi Kedua Tim
Setelah melakukan pergerakan cepat di awal transfer jendela musim panas dibuka. Kini Antonio Conte mulai fokus membangun tim dan menyempurnakan strategi. Bisa dikatakan bahwa Tottenham Hotspur memiliki lineup yang mumpuni.
Sama halnya dengan AS Roma, mereka juga mulai melengkapi pemain mereka. Terbaru, AS Roma baru saja mendatangkan Paulo Dybala yang sedang berstatus free agent. Kedatangan Paulo Dybala disambut meriah oleh para penggemarnya. Bahkan penjualan jersey Paulo Dybala melebihi Cristiano Ronaldo dan memecahkan penjualan rekor di Seri A.
Selama lawatan mereka di Korea Selatan, Tottenham Hotspur menjalani laga yang cukup memuaskan. Mereka menang 2 kali dan imbang 1 kali saat melawan Sevilla. Namun bisa terlihat bahwa skuad Tottenham Hotspur mulai terbiasa dengan permainan Antonio Conte.
Sedangkan AS Roma telah menjalani 5 laga persahabatan. Dari 5 pertandingan, mereka hanya mampu menang 2 kali.
Head to Head Kedua Tim
Kedua tim baru bertemu dua kali sejauh ini. Pada musim 2017/2018 mereka bertemu di Piala Champions Internasional. Hasilnya kedua tim sama-sama memenangkan satu pertandingan.
Pertemuan pertama AS Roma memenangkan pertandingan 3-2 di markas Tottenham Hotspur. Sedangkan di pertemuan kedua, Tottenham Hotspur memenangkan pertandingan dengan skor 4-1.
5 Pertandingan Terakhir Tottenham Hotspur
23/07/2022 Rangers 1 – 2 Tottenham Hotspur
16/07/2022 Tottenham Hotspur 1 – 4 Sevilla
13/07/2022 K-League Stars 3 – 6 Tottenham Hotspur
22/05/2022 Norwich City 0 – 5 Tottenham Hotspur
15/05/2022 Tottenham Hotspur 1 – 0 Burnley
5 Pertandingan Terakhir AS Roma
27/07/2022 AS Roma 0 – 1 Ascoli
24/07/2022 AS Roma 1 – 1 Nice
20/07/2022 Sporting 3 – 2 AS Roma
17/07/2022 AS Roma 2 – 0 Portimonense
13/07/2022 AS Roma 2 – 0 Sunderland
Prediksi Formasi Kedua Tim
Tottenham Hotspur Starting Lineup (3-4-3) : Hugo Lloris, Cristian Romero, Eric Dier, Davinson Sanchez, Emerson Royal, Pierre Emile Hojbjerg, Rodrigo Bentancur, Ryan Sessegnon, Dejan Kulusevski, Harry Kane, Heung-Min Son.
AS Roma Starting Lineup (3-4-2-1) : Mile Svilar, Matias Vina, Chris Smalling, Marash Kumbulla, Leonardo Spinazzola, Jordan Veretout, Nemanja Matic, Rick Karsdorp, Eldor Shomurodov, Carles Pérez, Paulo Dybala.
Prediksi Pertandingan
Pertandingan ini akan memberikan Tottenham Hotspur kesempatan untuk melakukan pemanasan sebelum pertandingan pertama di Liga Inggris dimulai. Manajer Antonio Conte tentu akan menurunkan pemain inti mereka meskipun akan merotasi seluruh pemain.
Sedang Jose Mourinho akan menjadikan ini sebagai langkah awal untuk menyatukan Paulo Dybala dengan tim. Pemain asal Argentina ini akan menjadi harapan bagi AS Roma di musim depan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan